Unit-Unit Usaha UMM

        Hallo teman-teman. kali ini aku mau kasih tau unit-unit usaha menarik yang dimiliki oleh UMM. Selain kampusnya yang terkenal keren dan kece UMM juga mempunyai unit-unit usaha yang berada di luar kampus yang membuat UMM makin terlihat kerenloh…


1.    RS. Universitas Muhammadiyah Malang


RS. Universitas Muhammadiyah Malang adalah rumah sakit yang memberikan pelayanan kesehatan pada masyarakat umum. Rumahsakit Umum Universitas Muhammadyah Malang berlokasikan di Jalan Tlogmas Nomor 45, Dusun Rambaan, Landungsari, Kecematan Dau, Kota Malang, Jawa Timur, lokasi dari Rumah Sakit Umum Univirsitas Muhammadyah Malang bisa dibilang cukup dekat dengan kampus 3 Universitas Muhammadyah Malang kana lokasinya yg hampir bersebelaan.

2.     Rayz UMM


Rayz UMM Hotel berlokasikan Jalan Raya Sengkaling, kabupaten malang, jawa timur. Rayz UMM Hotel dilengkapi dengan berbagaimacam fasilitas mulai dari ballroom, gym & fitness, swimming pool, meeting room, sky roof top, amphitheater, hingga kids corner.

3.     UMM Bookstore


Bookstore UMM diresmikan pada tanggal 21 Agustus 2005 sebagai unit usaha Universitas Muhammadiyah Malang. Bookstore UMM berlokasikan di Jalan Raya Tlogomas No.50, berdekatan dengan lokasi kampus 3 Universitas Muhammadiyah Malang. Bookstore UMM menyediakan berbagai jenis buku, mulai dari buku-buku keperluan kuliahan sampai dengan buku-buku pengetahuan umum untuk SD, SMP maupun SMA, selain itu Bookstore UMM menjual berbagai macam perlengkapan alat tulis dan perlengkapan kantor lainnya.

4.     Sengkaling Kuliner

Sengkaling Kuliner merupakan anak perusahaan dari PT. Taman Rekreasi Sengkaling pertama kali didirikan Seorang warga negara Belanda bernama Mr. Coolman pada tahun 1950 dan dulunya dikelola oleh Mochtar dari Padang. Saat itu dikelola oleh Mochtar, Sengkaling Selalu tutup pada hari Jumat. Taman Rekreasi Sengkaling terletak di Kawasan Pedesaan dengan total luas tanah 9 hektar terbagi menjadi 6 hektar yang masih berupa taman dan pepohonan hijau yang rindang.

Produk utama Sengkaling Kuliner adalah makanan dan minuman. SEKUL memiliki alun-alun yang besar, sehingga berbagai macam acara diselenggarakan di sana. Di berbagai acara, SEKUL memberanikan diri memesan nasi kotak dan buffet. Peluang ini memungkinkan untuk meningkatkan penghasilan.

Jenis stand produk yang ada di SEKUL:

Aneka es, Jus, Seafood, Suki, BBQ, Aneka Ayam, Chinesee food, Cwie mie dan mie malang, Ruang (coffee shop).


Komentar